Thursday, 17 May 2012
AAView: Born and Raised oleh Julfikhsan A. M.
Akhirnya dapat kesempatan untuk bikin AAView sendiri! Alhamdulillah
Born and Raised merupakan album studio ke-5 dari John Mayer setelah sebelumnya merilis Battle Studies pada tahun 2009. Pada awalnya, album ini akan dirilis pada akhir 2011 namun ditunda hingga tahun berikutnya. Sebuah rentang album yang cukup jauh untuk musisi sesukses John Mayer, namun penantian selama tiga tahun tersebut nampaknya tidak akan membuat para fansnya kecewa.
Ketika Anda melihat bagian dalam album ini sambil menyetel lagu pertama yaitu Queen of California, Anda akan dipaksa memasuki dunia country. Gaya permainan gitar akustik yang berbeda dari album-album sebelumnya serta permainan slide guitar sangat menyuasanakan genre tersebut, ditambah dengan lirik dan gaya bernyanyi ikut mendukung.
Aransemen epic dari Age of Worry langsung memenuhi telinga saya saat pertama kali mendengarkan versi studio. Aransemen ini diluar ekspektasi saya karena pada penampilan John Mayer yang memainkan lagu ini secara live dan akustik tahun lalu tidak ada tanda-tanda jika aransemennya akan seperti itu. Ketukan 2/4 membuat lagu ini tidak seperti lagu pada umumnya.
Single pertama dari album ini, Shadow Days, merupakan lagu yang memorable. Single ini juga masih tetap bernuansa country, suatu hal yang cukup berbeda dengan pendekatan para musisi secara umumnya yang agak mengorbankan ideologi album mereka pada single pertama.
Secara pribadi, menurut saya jika suatu album sudah memiliki tiga pertama lagu yang kuat, album tersebut sudah dapat dikategorikan baik. Namun nampaknya John Mayer tidak berhenti sampai disitu. Lagu-lagu seperti Something Like Olivia, Love is a Verb, dan Speak for Me amatlah catchy dan pendekatan lirik serta aransemennya cukup mengingatkan pada album-album sebelumnya. Sedangkan lagu-lagu lainnya terasa cukup eksperimental dengan tambahan harmonika dan permainan piano ala musik country, terutama pada lagu titel album Born and Raised dan Walt Grace’s Submarine Test, January 1967 yang nampak sengaja dibuat untuk terdengar megah.
Umumnya tema lirik John Mayer pada album ini masih sama dengan album-album terdahulu yaitu tentang cinta serta pengalaman pribadi. Namun ciri khas John Mayer yang membedakan ia dengan musisi lainnya yaitu pengemasan pesan pada lagunya tetap terdengar elegan tanpa mengorbankan rima.
John Mayer memang cukup banyak bereksperimen dalam album ini, namun tidak seperti pada album Battle Studies yang berujung pop kekinian, eksperimen John Mayer terhitung berhasil memberi kekhasan pada album ini. Kejeniusan lirik John Mayer tetap terasa dan tone gitar Fender khas John Mayer masih muncul di album ini, terutama pada intro Something Like Olivia.
Kesimpulannya, Born and Raised merupakan salah satu album John Mayer yang wajib Anda miliki. Otentisitas album ini hampir menyamai album Continuum, hanya tinggal menunggu waktu saja hingga lagu-lagunya menjadi klasik.
julfikhsan_am
cimbri
Posts: 16
Join date: 2011-06-30
Rekap! Edisi April 2012 - Akun Twitter
Rekomendasi akun twitter buat difollow dari anak apres! edisi April 2012
AAView Edisi April 2011: Vices Virtues - Panic! At The Disco oleh Diwankoro (STEI '11)
Artis : Panic! At the Disco
Album : Vices virtues
Tahun release : 2011
Di bulan Maret lalu, band rock asal Amerika ini merilis album baru mereka berjudul Vices Virtues. Band yang kini hanya beranggotakan 2 orang, yaitu Brendon Urie di vokal dan Spencer Smith di drum ini mulai meluncurkan single album ketiga mereka pada awal februari dengan lagu “The Ballad of Monallisa”. Lalu menyusul single kedua mereka “Ready to Go”. Bagi penggemar P!ATD, pasti tak asing ketika mendengar lagu ini, karena alunan musik yang mereka sajikan tidak jauh berbeda dari lagu-lagu di album sebelumnya, A Fever You Can’t Sweat Out. Instrumen organik dan elektronik seperti synthesizer dan efek-efek lainnya seolah menjadi tipikal lagu mereka.
Salah satu lagu di album ini, “Sarah Smiles”, merupakan lagu spesial yang ditulis untuk kekasih sang vokalis, Sarah. Lagu ini berisi pujian-pujian klasik yang dibalut oleh khas gaya bahasa urie yang sarkastis dan dengan suasana musik amerika latin.
“Nearly Witches” merupakan klimaks sebagai lagu terakhir di album ini. Dentuman drumnya yang groovy di tambah suara-suara instrumen elektronik yang unik membuat lagu ini semakin memanjakan telinga. Namun ketika masuk bagian reff, suasana lagu berubah menjadi rock-mellow diiringi nyanyian dari grup choir, berbeda dengan bagian verse. Komposisi lagu yang unik ini membuat lagu ini pantas menjadi penutup album mereka. Dalam beberapa edisi khusus, terdapat bonus-bonus track atau MV, seperti “Stall Me”, “Oh Glory”, “Kaleidoscope Eyes”, “I wanna be Free”, “Turn off the Lights”, serta music video dari “The Ballad of Monalisa”
TRACK LISTING:
1. The Ballad of Monalisa (3:49)
2. Let’s Kill Tonight (3:34)
3. Hurricane (4:25)
4. Memories (3:26)
5. Trade Mistakes (3:36)
6. Ready to Go (3:37)
7. Always (2:34)
8. The Calendar (4:43)
9. Sarah Smiles (3:33)
10. Nearly Witches (4:16)
Sunday, 4 March 2012
Subscribe to:
Posts (Atom)